Platform Android benar-benar semakin dicintai oleh pembuat malware! Sejak pertengahan tahun 2011 ini, jumlah malware yang diciptakan khusus untuk platform mobile milik Google tersebut terus bertambah! Bahkan, saat ini, jumlah malware tersebut telah mencapai 5 kali lipat dibandingkan Juli 2011 yang lalu!
Meningkat pesatnya jumlah malware untuk Android tersebut terlihat dari hasil penelitian dari tim Global Threat Center milik Juniper Network. Berdasarkan penelitian terbaru yang dilakukan oleh tim tersebut, jumlah malware berbeda yang ditemukan di platform Android saat ini telah mencapai 472%, atau sekitar 5 kali lipat, dibandingkan awal Juli 2011 lalu dengan peningkatan terbesar berada di bulan September dan Oktober.
Menurut Juniper Network, meledaknya jumlah malware tersebut sepertinya disebabkan oleh kebijakan Google yang membebaskan apps untuk masuk ke Android tanpa melalui proses verifikasi resmi. Kebijakan tersebut membuka peluang bagi pengembang malware untuk menyusupkan “produk” mereka ke perangkat Android dengan menyamarkannya sebagai suatu apps atau memasangnya sebagai trojan di apps lain yang sudah populer kemudian meletakkannya di pusat download apps.
Di satu sisi, kebijakan Google tersebut memang berimbas positif. Apps yang dihasilkan untuk platform Android semakin lama semakin banyak dan bahkan popularitasnya mengalahkan apps untuk iOS milik Apple. Namun, di sisi lain, kebijakan tersebut memaksa pengguna Android untuk semakin waspada dengan kemungkinan masuknya malware ke dalam apps yang jumlahnya sudah semakin banyak tersebut.
0 komentar:
Posting Komentar